Rose BLACKPINK Jadi Perempuan Tercantik Dunia 2025, Fuji dan Carmen H2H Wakili Indonesia

1 week ago 59

Liputan6.com, Jakarta - TC Candler akhirnya merilis daftar 100 perempuan tercantik dunia 2025 jelang penutup tahun. Posisi puncak menempatkan Rose BLACKPINK sebagai perempuan tercantik dunia 2025, menggeser Andrea Billantes yang dinobatkan sebagai perempuan tercantik dunia 2024 dan pada tahun ini menempati urutan ke-4.

Publikasi yang merilis daftar pemeringkatan kecantikan sejak 1990 itu menyebut vokalis BLACKPINK tersebut sebagai 'our number one girl in our eyes', merujuk pada judul lagu Rose, Number One Girl. Ini menjadi tahun ketujuh perempuan berpaspor Australia dan berdarah Korea Selatan di daftar tersebut dengan sebelumnya berada di urutan ke-7.

Tahun ini bisa dibilang menjadi masa keemasan Rose setelah sederet sejarah diciptakannya lewat karya musik yang dihasilkannya. Rose menjadi idol pertama yang masuk nominasi Grammy Award lewat lagu duetnya bersama Bruno Mars, APT. Ia juga meraih penghargaan MTV VMAs 2025 dalam kategori Song of the Year.

Meski begitu, perjalanan kariernya di tahun ini juga diwarnai sejumlah insiden. Salah satunya saat Elle UK memotong fotonya dari publikasi mereka hingga diduga mereka bersikap rasis terhadap Rose BLACKPINK di Paris Fashion Week 2026. 

Pada Kamis, 2 Oktober 2025, majalah mode tersebut membahas masalah ini di saluran resminya. Elle UK menulis, seperti dirangkum dari KBIZoom, Jumat, 3 Oktober 2025, "Kami dengan tulus meminta maaf atas unggahan terbaru dari Paris Fashion Week, di mana Rose terpotong dari foto grup karena masalah format ukuran. Kami tidak bermaksud menyinggung."

Menyusul Rose, di posisi dua daftar 100 perempuan tercantik dunia 2025 adalah Sydney Sweeney yang namanya kerap tersangkut kontroversi pada tahun ini. Sementara di posisi 3 adalah Pharita dari Baby Monster yang juga seorang idol.

Fuji dan Carmen Wakili Indonesia di Daftar 100 Perempuan Tercantik Dunia 2025

Sementara itu, dari 14 perempuan Indonesia yang masuk nominasi, hanya Fujianti Putri Utami dan Carmen Hearts2Hearts (H2H) yang masuk daftar perempuan tercantik 2025. Fuji yang merupakan influencer sekaligus adik ipar mendiang Vannesa Angel itu berada di posisi 94.

Sementara, main vocalist H2H Carmen duduk di urutan ke-48. Gadis Bali itu menjadi satu-satunya dari delapan anggota H2H yang masuk daftar tersebut. 

Sebelumnya, jumlah perempuan asal Indonesia yang masuk nominasi tersebut pada tahun ini naik hampir tiga kali lipat dibandingkan 2024. Total ada 14 nama yang masuk, terdiri dari:

  • Fujianti Utami Putri
  • Natasha Wilona
  • Jessica Iskandar
  • Novia Bachmid
  • Ayu Ting Ting
  • Citra Kirana
  • Raisa Andriana
  • Cinta Laura
  • Dita Karang
  • Sandrinna Michelle
  • Prilly Latuconsina
  • Lyodra Ginting
  • Agnez Mo
  • Olla Ramlan

Merujuk daftar tahun lalu, Sandrina Michelle berada di peringkat ke-37, Beby Tsabina di urutan ke-54, Lyodra Ginting di peringkat ke-67, Syifa Hadju di ururan ke-81, dan Dita Karang di peringkat ke-90. Daftar ini disusun untuk memperluas opini tentang kecantikan.

Daftar 10 Besar Perempuan Tercantik Dunia 2025

Dalam keterangan tertulis yang diunggah di chanel Youtube TC Candler, pihak pemeringkat menyatakan bahwa pihaknya hanya memilih 100 wajah dari lebih dari 500 ribu selebritas yang diajukan.

"Ini adalah tugas yang tidak mudah, karena tidak ada satu pun individu yang akan setuju dengan semua pilihan," kata TC Candler.

"Lebih dari 50 negara terwakili dalam daftar tahunan ini. Jumlah tersebut meningkat setiap tahun seiring dengan pertumbuhan dan perluasan partisipasi publik. Keragaman ini sangat bergantung pada saran publik dari hampir setiap penjuru dunia, tetapi mereka menolak disebut menyusun daftar berdasarkan popularitas. Dari 100 wajah terpilih, berikut daftar 10 besar perempuan tercantik dunia 2025:

10 Dasha Taran - Rusia

9 Sitala - Thailand

8 Karina aespa -  Korea Selatan

7 Becky - Thailand dan UK

6 Deva Cassel Italia-Prancis

5 Whitney Peak Uganda dan Kanada

4 Andrea Brillantes Filipina

3 Pharita Baby Monster Thailand

2 Sydney Sweeney Amerika Serikat

1 Rose Blackpink Korea-Australia

Daftar Perempuan Tercantik 2024

Tahun sebelumnya, Andrea berhasil mengungguli penyanyi Korea Selatan, Jisoo BLACKPINK, dan model sekaligus pecatur asal Kanada, Andrea Bodez yang berada di urutan kedua dan ketiga. Peringkat keempat dan kelima masing-masing ditempati aktris Portugal Alba Baptista dan Nancy Jewel McDonie alias Nancy Momoland, yang merupakan perempuan tercantik pada 2023.

Berikut 20 Besar Perempuan Tercantik Dunia 2024 menurut TC Candler:

  1. Andrea Brillantes
  2. Jisoo BLACKPINK
  3. Andrea Botez
  4. Alba Baptista
  5. Nancy Jewel McDonie eks Momoland
  6. Dasha Taran
  7. Rose BLACKPINK
  8. Sitala eks H1-Key
  9. Sydney Sweeney
  10. Jasmine Tookes
  11. Jeon Somi
  12. Eleen Suliman
  13. Rebecca Patricia Armstrong
  14. Tzuyu TWICE
  15. Nadia Ferreira Muniz
  16. Pharita BabyMonster
  17. Savannah Clarke
  18. Lisa BLACKPINK
  19. Ana de Armas
  20. Nana eks After School
Read Entire Article
Online Global | Kota Surabaya | Lifestyle |